21 DEC 2023 HIDUP SEHAT 2 MENIT DIBACA 440 DILIHAT

Susah Fokus? Ini Penyebabnya

Banyak hal, seperti kebiasaan sehari-hari, yang dapat memengaruhi kemampuan berkonsentrasi.
Cari tahu, yuk, apa saja penyebab susah fokus dan cara mengatasinya.

  1. Stres
    Hormon stres yang meningkat terus-menerus seperti kortisol dan adrenalin, bisa berdampak buruk pada fungsi kognitif seperti kecemasan dan ketidakmampuan fokus serta fungsi memori jangka pendek.

  2. Lapar
    Otak membutuhkan bahan bakar untuk bekerja. Ketika gula darah turun, otomatis jadi lebih sulit untuk fokus.

  3. Multitugas
    Mengerjakan berbagai pekerjaan sekaligus untuk menghemat waktu justru menjadi bumerang karena otak dirancang untuk menangani satu hal pada satu waktu. Akibatnya otak pun tidak fokus sehingga pekerjaan malah kurang efisien.

  4. Kurang tidur
    Susah untuk fokus kalau kurang tidur karena sel-sel otak terisi ulang dan pulih saat kita tidur. Mereka tidak bekerja dengan baik jika tidak cukup istirahat.

  5. Banyak makan makanan manis atau berlemak
    Gula menyebabkan peningkatan cepat gula darah, diikuti dengan penurunan energi. Makanan tinggi lemak jenuh yang tidak sehat bisa memicu peradangan yang memengaruhi otak, sehingga tidak fokus.

  6. Kondisi medis tertentu
    Kondisi medis seperti ADHD dan depresi bisa memengaruhi kerja otak sehingga menghalangi untuk fokus.


Tips kembali fokus

Selain cukup tidur, kelola stres, makan makanan bergizi seimbang, dan olahraga, tambahkan satu kebiasaan sehat yaitu menghirup Tanamera Oil Refresh. Terbuat dari

100% pure essential oil blend Grapefruit + Spearmint +Bergamot, Tanamera Oil Refresh beraroma minty, dingin, dan menyegarkan, yang dapat meningkatkan fokus dan konsentrasi. Hirup Tanamera Oil Refresh saat melakukan aktivitas agar aromanya membantumu fokus kembali.