27 JAN 2024 KECANTIKAN & PERAWATAN 2 MENIT DIBACA 166 DILIHAT

7 Kebiasaan Penyebab Gigi Bernoda

Meskipun bukan masalah, namun semua orang pasti ingin memiliki gigi yang putih dan cerah.
Makanya, hindari beberapa kebiasaan yang bisa menjadi penyebab gigi bernoda.

  1. Minum kopi, teh hitam, dan anggur merah
    Minum kopi secara teratur dan tidak berkumur dengan air setelah meminumnya, akan menyebabkan pigmen gelap yang disebut kromogen dalam kopi dapat menempel pada permukaan email gigi. Begitu juga dengan anggur merah dan teh hitam.

  2. Makan makanan yang mengandung pewarna
    Sama seperti minuman, makanan apa pun yang bisa meninggalkan warna di jari kemungkinan besar juga akan menodai gigi.

  3. Minum minuman asam dan berkarbonasi
    Minuman asam bisa melunakkan email gigi, membuat gigi lebih rentan terhadap noda dari makanan dan minuman lain. Minuman ringan berkarbonasi seperti soda juga dapat menyebabkan noda pada gigi.

  4. Menahan makanan dan minuman di mulut
    Mengemut atau menahan makanan/minuman di dalam mulut berpotensi membuat gigi bernoda karena semakin lama sesuatu bersentuhan dengan gigi maka semakin lama noda menempel.

  5. Merokok
    Banyak alasan kesehatan untuk berhenti merokok, namun tembakau juga merupakan penyebab utama noda pada gigi, baik saat dihisap atau dikunyah.


Tips agar gigi cerah

  1. Minum air putih
    Minum air putih tak hanya untuk hidrasi namun juga dapat membantu menghilangkan noda dengan membilas zat pewarna yang tertinggal pada gigi. Segera minum air putih setelah makan atau minum, terutama setelah mengonsumsi jenis makanan/minuman yang bisa meninggalkan noda di gigi.

  2. Rutin menggosok gigi
    Menggosok gigi secara teratur bisa membantu membersihkan dan menghilangkan noda di gigi, asalkan menggunakan pasta gigi berfluoride yang aman seperti GlisterTM Multi-Action Toothpaste. Pasta gigi GlisterTM Multi-Action Toothpaste dengan teknologi ReminactTM dan fluoride yang mampu membantu mencegah gigi berlubang serta memperkuat gigi. GlisterTM Multi-Action Toothpaste membantu menghilangkan noda dan plak pada gigi, mencerahkan warna gigi, dan menjaga kesegaran napas hingga 12 jam.